Minggu, 28 November 2010

Kenapa Paus Pembunuh Termasuk Kelompok Lumba-Lumba?

Orca atau paus pembunuh (Orcinus orca), dilihat dari ukuran dan dari nama 'paus'-nya memang terlihat seperti paus. Namun paus pembunuh sebenarnya adalah lumba-lumba yg terbesar. Berikut saya tuliskan apa alasannya paus pembunuh termasuk lumba-lumba .

Sirip Dorsal (Sirip Punggung)
Ini merupakan ciri utama untuk membedakan antara paus dan lumba-lumba. Paus pembunuh seperti lumba-lumba, mereka memiliki sirip dorsal yg letaknya di tengah-tengah tubuh bagian belakang.  Beberapa lumba-lumba lain memiliki sirip belakang yg berada di dekat kepala. Sementara semua paus memiliki sirip dorsal yg letaknya  lebih mendekati ekor.
letak sirip paus pembunuh (paling atas) berada ditengah-tengah tubuh seperti lumba-lumba
letak sirip dorsal paus lebih condong mendekati ekor

Gigi-Baleen Dan Lubang Udara
Paus pembunuh memiliki ciri lain yg sama dengan lumba-lumba, yaitu terdapat gigi di rahangnya dan memiliki satu buah lubang udara. Paus pada umumnya memiliki ballen, bukan gigi, dan lubang udaranya ada dua lubang. Baleen merupakan lembaran zat tanduk elastis yg membentuk seperti barisan buku. Fungsinya sebagai filter raksasa, menyaring antara plankton dan air laut saat makan. Tapi itu bukan menjadi ciri utama paus, sebab beberapa jenis paus seperti paus sperma (Physeter macrocephalus) dan paus berparuh (famili Ziphidae) memiliki gigi serta lubang udaranya satu.
persamaan paus dengan lumba-lumba
 
paus memiliki baleen dan lubang udaranya ada dua
paus berparuh dan paus sperma yg memiliki gigi dan lubang udaranya satu masih tergolong paus
Hewan Dengan Nama Paus Tapi Bukan Paus
Meskipun namanya 'paus' pembunuh, paus pembunuh termasuk lumba-lumba. Para saintis biasanya akan memberikan kata "paus" pada hewan-hewan laut yg berukuran besar, meskipun mereka bukan paus. Misalnya paus putih/paus beluga (Delphinapterus leucas), paus pilot (Globicephala sp), paus pembunuh palsu (Pseudorca crassidens) dan hiu paus (Rhincodon typus).

8 komentar:

  1. Apa bedanya dengan Paus di Vatikan???

    BalasHapus
  2. Udah terpikirkan pertanyaan nie dri wktu SMP. Mengingat morfologinya, mirip lumba2.

    BalasHapus

  3. ditunggu apa lagi hanya dengan minimal deposit 10.000
    mari coba keberuntungannya bersama dengan kami di fanspoker^^com

    BalasHapus
  4. Update Betting, agen judi online terpercaya dan berpengalaman di Indonesia
    Depo/wd hanya 50rb saja.. mari daftar

    BalasHapus
  5. Karena badannya yang besar seperti tronton. Jaidnya disebut paus.

    BalasHapus
  6. Paling paus sama lumba lumba 1 nenek moyang😆😆

    BalasHapus
  7. Terus kenapa Paus di Vatikan termasuk kelompok manusia ???

    BalasHapus